Thursday, October 13, 2011

Semua Berubah tapi Tetap Sama pada Akhirnya

(picture: www.wallcoo.net)

Sunday, March 20, 2011 at 2:59am

Entah kisah apa yang tepat.
Tapi kucoba dengan batang pohon dan daunnya.


Hari itu, daun berkata pada batang pohon,
"Aku hanyalah lembaran tipis yang lemah.Tidak seperti kau. Selalu berani membusungkan dada untuk tumbuh ke atas.

Aku berpegang kuat padamu. Aku tak lebih dari sampah jika terlepas darimu. 
Ajaklah terus aku ke atas. Kalau perlu sampai menyentuh langit. Melihat dunia dari atas sana.

Setinggi-tingginya aku bersamamu, aku tetaplah daun yang selalu minta pertolonganmu jika terhempas angin. Karena kau berani melawannya.

Sebisanya aku melindungimu dari terik matahari. Membuatmu rimbun. Sejuk. Tenang.
Maaf, jika sepertinya sekarang itu menjadi hal yang sulit kulakukan. Mungkin karena kau semakin tinggi menjulang. Dan aku, hijauku tidak sesejuk dulu.

Tapi aku percaya, kau akan selalu mengajakku ke atas. Dan aku selalu berpegangan erat padamu."

Well,
Bumi ini tetap bulat.
Kitalah yang tumbuh ke atas atau ke samping.

Aku tetap ceria.
Tapi tidak se-menghibur dahulu.

Kita tetap menari bersama.
Tapi tidak selenggok dahulu.

Hujan tetap turun.
Tapi tidak seindah saat kita memandangnya bersama di bawah atap toko pinggir jalan.

Semua berubah.
Tapi tetap sama pada akhirnya.



Wednesday, October 5, 2011

Perdana Interview



'Pertanyaannya apa aja ya?’
‘Nyeremin ga ya yang nanya?’
‘Pakai baju apa ya?’
‘Pakai celana atau rok?’
‘Lama atau sebentar?’

Itu adalah sebagian dari banyak pertanyaan yang muncul ketika saya dapat telfon untuk panggilan interview kerja. Maklum, ini interview yang pertama kali bagi saya. Pengalaman kerja saya benar-benar nol. Makanya saya kelimpungan. Dengan tulisan ini, saya mau berbagi mengenai pengalaman perdana interview. Siapa tahu bermanfaat.

Saturday, September 17, 2011

Indah, sempurna..

Kemarin, psikotest-ku lancar. Hasil urusan belakangan. Yang penting senang.

Selanjutnya, semua terasa pas sampai akhir hari.

Tidak jelek, indahnya pun tidak berlebihan.

Monday, August 29, 2011

Semua atau Hanya..

Apa semua perempuan ditakdirkan dilupakan?
Apa semua perempuan ditakdirkan disepelekan?
Apa semua perempuan ditakdirkan mencari perhatian?
Apa semua perempuan ditakdirkan memohon,

Thursday, August 11, 2011

Tuhan Menciptakan Kamu Dari Apa Sih?

Tuhan menciptakan kamu dari apa sih?
Dapat memiliki ruang di otak yang luas.
Memiliki tangan yang lihai menguntai buah pikir.
Memiliki segudang nasihat yang membuka pintu malu.
Dapat menjadi anak, adik, keponakan, sepupu, teman, tetangga, pacar, mantan, murid, karyawan, majikan idaman.
Dapat membuat aku jadi perindu ulung, makhluk abnormal, yang sudah bisa merindu lagi walau baru selang satu jam.

Sunday, March 6, 2011

Selamat Ulang Tahun Ibu


Hari ini ulang tahun ibu. Yang ke 52.
Tapi perayaan tadi biasa saja. Benar-benar biasa.
Seperti makan siang biasanya. Tidak ada semangat ulang tahun.
Belakangan memang ibu sedang sakit.
Tapi sekarang sudah dalam tahap penyembuhan. Cuma, keluhan lemasnya tidak kunjung hilang.
Dan jelas, itu mempengaruhi suasana perayaan tadi.

Ketika tadi di perjalanan pulang, aku menerawang.
Kalau suatu hari, para anak durhaka dipanggil dan disuruh berbaris,
Pasti aku termasuk di dalam barisan itu.
Kalau diperingkatin, mungkin aku masuk dalam sepuluh besar.
Karena memang, dosaku berlimpah.

Sering aku mendengar bahwa:

Saturday, March 5, 2011

Dear Note.. (Siapa tahu Pak SBY baca)

Dear Note..
What a Friday!
Tahu tidak? Tadi, aku benar-benar merasakan belahan pantat orang bergeser perlahan di pinggangku.
Buah dada ibu-ibu meraba pinggir lenganku.
Punggungku dan punggung mas-mas di belakang saling menempel.
Seolah-olah keringat adalah perekat bagi kita berdua.
Kupegang tasku erat-erat.
Kupertahankan, seakan dia hartaku satu-satunya di dunia ini yang tersisa.
Tak usah kau tanya tentang udara. Pengap dan sesak. Hanya itu jawaban yang ada.

Tapi sayang.. Perjalananku tadi tidak ditemani oleh sepatu Converse-ku, Pak SBY, dan Mentri-nya yang mengurusi kereta.
Kalau mereka ikut, pasti lebih seru!